Resep Abon Jamur Tiram

Bahan :
- 2 kg Jamur tiram
- 2 cm Lengkuas kemudian memarkan
- 4 helai daun salam
- 350 ml santan
- Air secukupnya
Bumbu halus :
- 15 butir Bawang merah
- 10 siung Bawang putih
- 2 sendok kecil Ketumbar
- 4 sendok kecil gula pasir
- Garam secukupnya
Cara praktis membuat Abon Jamur
Tiram :
- Langkah pertama yang harus kita lakukan itu adalah mencuci jamur tiramnya sampai bersih. Kemudian kita rebus sekitar 20-30 menit, tujuannya itu untuk membuat tekstur jamur tiramnya jadi lebih lunak, kalau sudah bisa kita angkat dan ditiriskan.
- Setelah itu jamur tiramnya kita suwir-suwir dengan menggunakan mesin pembuat abon yang bisa dengan mudah kita temukan dipasaran.
- Langkah selanjutnya itu kita tumis bumbu halusnya dan juga daun salam serta lengkuas ditambah dengan 2 sendok makan minyak goreng, terus kita tunggu sebentar sampai aromanya harum.
- Nanti kalau sudah, kita masukkan jamurnya dan kita aduk sampai semua bumbunya tercampur rata.
- Kemudian kita tuangkan santan yang sudah kita siapkan, tapi ingat, kita masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk dan kita tunggu sampai santannya menyusut atau mengering.
- Setelah itu kita goreng adonan diatas dengan minyak sampai matang berwarna kuning kecokelatan. Kalau sudah baru bisa kita angkat dan kita tiriskan minyaknya sampai benar-benar kering, biar lebih mudah dan hasilnya optimal kita, kita bisa menggunakan mesin peniris minyak.
- Abon jamur tiramnya siap kita hidangkan. Kalau misalnya mau dijual lagi juga bisa, tinggal kita kemas dengan kemasan yang menarik sesuai dengan keingingan kita.
Oke, jadi kurang lebih seperti itu cara praktis
membuat abon jamur tiram yang bisa kita lakukan sendiri di rumah.
Selamat mencoba
………
Komentar
Posting Komentar